Resep gado gado khas betawi asli enak


 Gado gado memang menjadi menu favorit,tidak hanya murah serta terjangkau oleh dompet kita,tetapi dari rasa yang manis,pedas serta gurih dan pengolahan secara alami tanpa bahan pengawet,dan Gado gado ini sebenarnya tidak hanya ada di betawi saja,tetapi sudah banyak di mana-mana sampai pelosok nusantara,seiring perkembangan kuliner di indonesia,jika sobat kuliner ingin membuat sendiri Gado gado di rumah,berikut yuk kita persiapkan bahan yang harus sobat java sediakan
  • Kangkung bersihkan,lalu rebus,1 ikat saja
  • Bayam 1 ikat,bersihkan lalu rebus
  • Kacang panjang 1 ikat,potong-potong dulu,lalu reus
  • Kecambah/tauge 200 gram,rebus
  • Labu siam 1/2 butir saja
Untuk bahan pelengkap Gado gado,sebagai berikut
  • Tahu,tempe,emping,bawang (bahan-bahan ini di goreng semua)
  • Lontong,potong sesuai dengan selera
Dalam membuat Gado gado untuk bumbu yang harus kita buat untuk 1 porsi sebagai berikut
  • Cabe rawit 3 buah
  • Bawang putih 3 siung saja
  • Terasi goreng 1/2 sendok saja
  • Garam secukupnya
  • Gula merah secukupnya saja
  • Kacang mede,goreng setelah itu haluskan,siapkan 100 gr saja
  • Kacang tanah 60 gr,goreng,lalu haluskan
  • Air asam,dan air bersih secukupnya saja
Sekarang kita ke tahap pembuatan Gado gado khas betawi,ikuti langkah berikut
  • Pertama kita siapkan Cobek atau ulek-ulek,bisa menggunakan blender,kita haluskan dulu cabe dan bawang putih,tambahkan juga terasi,garam,gula merah dan kacang.setelah setelah itu kita Ulek,sambil kita tambah air matang dan air asam,sedikit demi sedikit dan aduk-aduk,sampai bumbu tercampur dan mengental,setelah itu kita masukkan sayuran,tahu,tempe,dan aduk merata.
  • siapkan piring saji dan masukkan Gado gado yang sudah jadi tadi,tambahkan Emping,lontong,dan Bawang goreng,seta bisa tambahkan kerupuk.
 Demikian cara membuat gado gado khas daerab betawi,semoga bermanfaat dan menambah wawasan kita,selamat mencoba,resep dari javakuliner.

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home