Resep mudah membuat Ayam Taliwang Keraton


Bahan yang harus sobat persiapkan dalam membuat Ayam Taliwang keraton sebagai berikut

  •  Beli ayam potong,ambil yang bagian pahanya,atau bisa terserah sobat kuliner memilihnya
  • Siapkan 600 ml air
  •  Cuka secukupnya saja atau bisa persiapkan sekitar 4 sendok makan
  •  Minyak goreng,secukupnya saja,di gunakan untuk menumis
  •  Garam secukupnya
  •  4 lembar daun jeruk
  •  5 sendok makan air jeruk limau ataujeruk purut
  • Sedangkan untuk bumbu yang perlu kita haluskan sebagai berikut
  • 10 butir bawang merah,buang kulitnya
  • 7 siung bawang putih,atau bias di tambahkan sesuai dengan selera
  • Terasi secukupnya
  • Cabe merah besar siapkan sekitar 15 buah saja
  • Cabe rawit sesuai dengan selera
  • Tomat,kencur secukupnya saja
  • Merica,1 sendok teh saja

Sekarang ketahap cara pembuatan ayam keraton,ikuti langkah di bawah
  • Siapkan panic,lalu masukkan air,lalu rebus daging ayam,dan tambahkan cuka,sampai daging berubah warna,lalu angkat dan tiriskan
  • Selanjutnya tumis bumbu yang di haluskan sampai harum,masukkan daun jeruk dan aduk lagi sampai merata.
  • Selanjutnya kita masukkan daging ayam tadi,yang sudah kita tiriskan ke dalam bumbu yang kita tumis tadi,sambil dibolak balik,kita tambahkan air jeruk,lalu aduk lagi sampai merata.dan tunggu sampai daging ayam matang,lalu angkat
  • Selanjutnya kita akan ke proses pemanggangan ,siapkan tempat untuk kita membuat bara api.lalu kita panggang daging ayam tadi sambil di bolak balik dan olesi dengan bumbu yang kita buat untuk menggoreng bersama daging ayam tadi.tunggu hingga daging benar-benar matang,dan berbau harum,lalu angkat dari tempat memanggang.
  • Dan siap kita hidangkan bersama penghias.
Demikian resep mudah membuat daging ayam khas daerah Keraton Jogyakarta,semoga bermanfaat,salam kuliner

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home