resep enak tahu bumbu lontong pedas


  Cuaca begini enaknya makan yang pedas-pedas,terutama yang suka pedas,dan saya yakin kaum hawa banyak yang menyukai pedas,bagaimana jika saat ini saya akan bagikan resep membuat tahu bumbu dengan tambahan lontong yang rasanya super pedas,bagaimana sobat kuliner,ingin mencoba resep dari saya,bagi yang penasaran langsung saja,seperti biasa siapkan peralatan dapur dan bumbu serta bahan di bawah ini
bahan yang harus dipersiapkan adalah
  1. 5 tahu putih,lalu potong-potong,bisa persegi empat atau pun segitiga tambahkan air garam,lalu siapkan wajan dan goreng
  2. 200 gram kecambah,lalu bersihkan dan rebus sampai matang
  3. 8 buah lontong,lalu siapkan piring,dan potong-potong sesuai dengan selera
  4. tambahkan kecap manis,terserah merek apa,gunakan secukupnya
  5. 400 gram kacang tanah,lalu goreng,dan setelah itu giling,jika tidak punya gilingan bisa ke tempat tukang giling
  6. air matang secukupnya saja
  7. kerupuk udang,bisa beli mentah,atau yang sudah jadi
sekarang lanjut ke proses pembuatan bumbu kacangnya,sobat kuliner bisa ikuti langkah-langkah di bawah ini
  1. siapkan mangkuk,lalu masukan kacang yang sudah di giling,setelah itu tambahkan dengan bumbu halus,untuk resepnya di bawah,serta kecap dan tambahkan air matang secukupnya
  2. langkah selanjutnya aduk dengan sendok makan sampai merata dan sampai rasanya pas
untuk bumbu yang dihaluskan,siapkan bahan di bawah ini
  1. 4 siung bawang putih,setelah itu goreng sampai harum
  2. siapkan 1 ons gula merah dan sisir menggunakan pisau
  3. 4 buah cabe besar lalupotong-potong ukecil,sesuai dengan selera setelah itu,di goreng dan tambahkan garam secukupnya
  4. selanjutnya siapkan 15 buah cabe rawit yang  merah lalu goreng
  5. untuk cara di atas bisa di langsungkan atau di goreng bersamaan,setelah itu siapkan coet dan  ulek sampai tercampur dan halus.
sekarang ke proses akhirnya ikuti langkah di bawah
  1. siapkan piring,selanjutnya tata tahu yang sudah di goreng dan lontong tadi
  2. jangan lupa tambahkan kecambah dan taburi di atasnya,tambahkan juga bumbu kacang yang telah kita buat tadi,dan siramkan di atasnya
  3. sajikan dan jangan lupa setelah makan piringnya di cuci ya sobat kuliner
 Demikian resep membuat tahu bumbu dengan tambahan lontong yang rasanya mantap pedasnya,silahkan yang ingin mencoba resep dari saya,semoga bermanfaat dan berguna untuk kita semua,jika sobat punya artikel tentang resep masakan,bisa tuliskan di contact form bagian kiri dari halaman kuliner,jika sobat mengunakan komputer,terima kasih telah membaca artikel ini.


Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home