Resep Nasi Krawu dari Gresik


 Beragamnya resep masakan nusantara yang menjadi ciri khas negara kita yaitu indonesia,kali ini admin kuliner resep kita akan mencoba berbagi resep yang berasal dari daerah Gresik jawa timur,yaitu menu favorit yang popular di sana,yaitu nasi Krawu,bagi sobat kuliner resep kita yang mungkin pernah berkunjung kesana saya yakin pasti pernah menikmati Nasi Krawu ini,langsung saja bagi sobat yang ingin membuat sendiri,berikut persiapkan bahan serta cara serta cara pembuatannya di bawah ini

Bahan yang harus disiapin sebagai berikut
  • 100 gram daging sapi,lalu potong melebar,searah serat daging,usahakan dengan ketebalan sekitar 1 cm
  • 500 ml air
  • 2 lembar Daun Salam
  • Serai 1 batang saja,lalu geprek
  • Santan Kelapa 200 ml saja
  • Parut kelapa yang setengah tua saja,kita butuh 1/4 butir saja,untuk proses memarutnya usahakan memanjang
Sekarang bumbu yang di haluskan sebagai berikut
  • Bawang putih 8 siung
  • Bawang merah 5 buah saja
  • Lengkuas 2 cm
  • Kunyit seperlunya,bisa gunakan 5 cm atau 3 cm
  • Ketumbar 1 sendok makan
  • Kemiri 5 butir
  • Asam jawa 3 sendok makan
  • Gula merah 2 sendok makan dan Garam 1 sendok teh
Bahan pelengkap sebagai berikut
  • Nasi putih
  • Poyah kelapa 
  • Sambal terasi
Langkah pembuatannya sebagai berikut
  1. Masukkan dahulu potongan daging Sapi,lalu tambahkan juga Air,Garam,Bumbu halus,Daun salam,serta Serai ke dalam panci Presto,Untuk proses memasak bahan di atas usahakan sekitar 15 menit,lalu diamkan sampai tekanan habis,selanjutnya kita panaskan kembali sampai air menyusut dan bumbu meresap serta daging menjadi empuk
  2. Lalu tuangkan Santan kelapa yang telah kita buat,masak dengan api kecil saja,dan sambil kita aduk,tunggu sampai kuah menyusut.
  3. Selanjutnya kita tiriskan dagingnya,lalu sisihkan dahulu,dan sisa kuah tadi tambahkan dengan parutan kelapa tadi.setelah itu kita persiapkan wajan dan masukkan bahan tadi ,lalu masak,sambil kita aduk-aduk,selanjutnya masukkan Daun jeruk,sampai bahan kering,lalu angkat dan sisihkan
  4. Goreng daging tadi,dan usahaakan dalam menggoreng dengan minyak yang banyak.setelah matang angkat dan untuk penyajian tambahkan bahan pelengkapnya.

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home