Resep buat Ketupat untuk hari Raya paling enak


 Membuat ketupat biasanya kita pada hari tertentu dan biasanya pada hari raya idul fitri kita sering menjumpai makanan ketupat ini,kalau sekarang membuat ketupat,sangat mudah,tidak seperti jaman dahulu,karena untuk janur,kita bisa membelinya di pasar,yang menjualnya dengan harga terjangkau,bagaimana sobat kuliner,jika admin akan bagikan cara membuat ketupat beserta sayurnya,jika sobat ingin buat,persiapkan semua bahan di bawah ini

Bahan serta cara untuk membuat ketupat sebagai berikut
  • Rendam dahulu beras yang akan kita buat ketupat,sekitar 10 menit,setelah itu angkat dan tiriskan
  • Selanjutnya masukkan beras,ke dalam janur yang sudah di bentuk,usahakan untuk mengisi sekitar setengah saja
  • Kita siapkan alat kukus,bisa gunakan Dandang setelah itu isi air,dan selanjutnya didihkan dahulu airnya.
  • Setelah itu masukkan ketupat yang sudah kita isi beras tadi ke dalam Dandang,lakukan proses mengukus sekitar 30 menit
Sekarang kita akan membuat sayuran untuk ketupat,sobat kuliner bisa gunakan resep admin,persiapkan bahan dan ikuti langkah berikut


Bahan membuat sayur ketupat sebagai berikut
  • Kacang panjang,gunakan sesuai kebutuhan,setelah itu potong-potong
  • Wortel 1 buah saja,buang kulitnya dan potong juga sesuai selera
  • Kentang 2 buah,bersikan,dan potong kotak
  • Tahu, kita potong kotak dahulu, selanjutnya goreng setengah matang,dan tiriskan
  • Nangka sesuai kebutuhan
  • Lengkuas,memarkan dahulu 3 cm saja
  • Jahe3 cm, geprek
  • Daun salam,Daun jeruk purut,sesuai kebutuhan saja
  • Santan kelapa,atau bisa gunakan santan yang sudah jadi,1/2 liter saja
  • Minyak goreng,Air serta Garam sesuai kebutuhan
Bumbu halus sebagai berikut
  • Bawang merah,7 butir
  • Bawang putih,5 siung
  • Kencur,Kemiri sesuai kebutuhan
  • Cabe rawit,dan tempe sesuai kebutuhan
  • Penyedap rasa
Langkah pembuatan sayur ketupat sebagai berikut 
  •  Kita cuci dahulu semua bahan,sampai bersih,selanjutnya tiriskan
  • Haluskan semua bumbu halus
  • Siapkan penggorengan  panaskan minyak  sesuai kebutuhan, tumis bumbu halus,setelah itu masukkan lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan jahe. Tumis sampai harum
  • Masukkan nangka yang sudah kita siapkan dan wortel tunggu setengah matang.selanjutnya tambahkan tahu, dan kentang. Beri sedikit air, tunggu sampai mendidih setelah itu masukkan santan dan kacang panjang,dan terakhir masukkan garam, gula, penyedap dan panaskan kembali
  •  Setelah matang siap angkat dan sajikan bersama kupat yang telah kita buat,semoga bermanfaat

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home